Notification

×

Iklan

Iklan

Mendag Dukung BINA Lebaran, Dorong Peningkatan Promosi Produk Dalam Negeri

Kamis, 06 Maret 2025 | 11:40 WIB Last Updated 2025-03-06T04:40:49Z
Jajaran Pengurus HIPPINDO dan Mendag Budi Santoso

Jakarta,Internationalmedia.id.- Menteri Perdagangan Budi Santoso mengunjungi Sarinah, pusat perbelanjaan tertua di Jakarta untuk mendukung dan mempromosikan Program Belanja di Indonesia Aja di momen puasa Lebaran (BINA Lebaran)ini.

Hal ini digagas Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI) bersama Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian.

Mendag Budi Santoso saat berkeliling kebeberapa lantai di Sarinah untuk melihat langsung produk dalam negeri yang dipamerkan, Food & Berverage yang ada dan mendapat penjelasan langsung dari Direktur Sarinah Fetty Kwartaty terhadap produk yang ditampilkan melalui kurasi yang ketat, sehingga produk lokal dapat menjadi andalan di Pasar Global.   

Dalam peninjauan ini turut juga didampingi Ketua Umum Hippindo Budihardjo Iduansjah, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Iqbal Shoffan Shofwan, dan sejumlah pejabat lainnya.

Mendag Memperlihatkan tas produk UKM

Menurut Mendag Budi Santoso, Program ini sejalan dengan salah satu program prioritas Kemendag, yaitu Pengamanan Pasar Dalam Negeri. “BINA Lebaran bertujuan dapat menjadi sarana edukasi konsumen sekaligus kampanye untuk membeli dan menggunakan produk dalam negeri," ujar Budi di Sarinah Jakarta, Rabu, (05/03).

Program akan berlangsung pada 14—30 Maret 2025 mendatang ini sejalan dengan salah satu program prioritas Kemendag, yaitu Pengamanan Pasar Dalam Negeri sekaligus meningkatkan daya saing produk UMKM.

Ketua Umum Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), Budihardjo Iduansjah menyampaikan bahwa Program BINA Lebaran ini diikuti 380 Perusahaanl serta 80.000 gerai, 800 merk dan 396 mall di 24 provinsi .

“ BINA Lebaran bertujuan untuk meningkatkan transaksi ritel di Indonesia melalui diskon dan promo lainnya dengan mendorong konsumen berbelanja di pusat perbelanjaan di Indonesia selama puasa dan Lebaran, sekaligus meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan produk local ke pasar Global,”kata Budihardjo Iduansjah.

Mendag Budi Santoso saat mendapat penjelasan produk sepatu.

BINA Lebaran, menghadirkan promosi dengan diskon mencapai 70 persen, baik di pusat perbelanjaan maupun area komersial anggota Hippindo. Selain itu, acara ini juga menghadirkan kegiatan bertajuk Bazar Ramadhan di pusat perbelanjaan yang diisi produk UMKM. Dan dalam program BINA Lebaran ditargetkan dapat meraup transaksi sebesar Rp 36 triliun.

Sebelumnya, pada akhir 2024, Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) dan Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI) menyelenggarakan program BINA Diskon untuk menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Total transaksi yang didapatkan selama penyelenggaraan seluruh rangkaian kegiatan BINA Diskon tercatat sebesar Rp25,4 triliun atau naik 15 persen dibandingkan gelaran serupa pada 2023. (RBS)

×
Berita Terbaru Update