Notification

×

Iklan

Iklan

Sekolah Ekayana Genta Bangsa Ground Breaking Ceremony

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 21:10 WIB Last Updated 2024-10-05T14:10:39Z
Prosesi Ground Breaking Ceremony oleh Bante dan Tokoh Penyumbang

Tangerang.Internationalmedia.id.-Yayasan Ekayana Widya Praba, melakukan Prosesi Groundbreaking Ceremony “Sekolah Ekayana Genta Bangsa” di kawasan Symphonia - Summarecon Serpong, Tangerang, Sabtu(5/10).  

Prosesi ditandai dengan pelaksanakan penaburan pasir oleh para tokoh yang bersumbangsih atas Pembangunan Sekolah, seperti Sutjipto Nagaria Founder Summarecon Group, Halim Mina Founder Yayasan Bintang Delapan dan keluarga serta jajaran pengurus Yayasan Ekayana Widya Prabha, dengan khidmat dan penuh rasa syukur dan sukacita.

Acara ini merupakan langkah awal penting dalam pendirian sekolah yang bertujuan untuk membentuk generasi muda yang berkarakter mulia, berpengetahuan luas, dan memiliki cinta kasih kepada semua makhluk, husus nya bagi umat Buddha.

Prosesi penyiraman Air oleh Tokoh yang mendukung Pembangunan

Dalam sambutannya, para tokoh penting yang hadir, termasuk Ketua Pembina Yayasan Ekayana Widya Prabha, Bhante Aryamaitri Mahasthavira, serta Ketua Yayasan Triyanavardhana Indonesia, Bhante Dharmavimala Mahathera, Sutjipto Nagaria, dan Halim Mina menekankan pentingnya pendidikan berbasis nilai-nilai kebajikan dan karakter.

Sekolah ini juga diharapkan menjadi tempat di mana generasi muda tidak hanya belajar pengetahuan akademis, tetapi juga mengembangkan sifat-sifat luhur seperti kasih, kepemimpinan, ketangguhan, dan kebijaksanaan dan bewawasan luas.

Sekolah Ekayanan Genta Bangsa, berdiri diatas lahan seluas 9.800 m2, Luas Bangunan 21.184 M2 terdiri dari 5 Lantai Untuk Play Group, TK, SD dan 7 lantai.  diperintukan bagi SMP dan SMA dengan focus Pendidikan tiga bahasa : Indonesia-Inggris dan Mandarin.

Selain ruang kelas yang nyaman, Sekolah juga akan dilengkapi fasilitas pendukung seperti : ruang hening, perpustakaan, laboratorium, kantin, dan berbagai ruang aktivitas untuk mendukung perkembangan kreatif siswa. Rencananya, sekolah ini akan mulai beroperasi pada tahun ajaran 2026.

Bhante Aryamaitri Mahasthavira dan Sutjipto Nagaria saat berbincang

"Kami berkomitmen untuk menjadikan Sekolah Ekayana Genta Bangsa sebagai mercusuar pengetahuan dan kebajikan, yang mempersiapkan generasi muda untuk bersaing di tingkat global dengan pendekatan pendidikan holistik berbasis mindfulness," ungkap Ketua Panitia Pembangunan Hasan Anny dalam sambutannya.

Para tamu undangan dan umat yang hadir menyambut baik pembangunan sekolah ini, yang diharapkan dapat menjadi pusat pembelajaran dengan nilai-nilai luhur yang dapat menginspirasi dan mendidik generasi penerus. Peletakan batu pertama dilakukan secara simbolis, mengiringi doa agar proses pembangunan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi banyak orang.

Sekolah Ekayana Genta Bangsa merupakan wujud nyata dari kolaborasi berbagai pihak untuk menciptakan lembaga pendidikan yang unggul dan berkontribusi positif bagi masyarakat. Dengan dukungan semua pihak, sekolah ini diharapkan mampu mencetak siswa-siswa yang berprestasi secara akademis dan memiliki karakter yang kuat serta tanggung jawab social.(RBS)

×
Berita Terbaru Update