Jakarta, Internationalmedia.id.- Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO), Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (ASPERAPI), Asosiasi Travel Agent Indonesia (ASTINDO), Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), berkolaborasi mendukung Jakarta sebagai Kota MICE Global.
Komitment Kolaborasi ini di tuangkan dalam sebuah MoU yang ditanda tangani kamis 8 Agustus 2024 secara bersama, oleh : Ketua Umum HIPPINDO, Budihardjo Iduansjah; Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (ASPERAPI), Hosea Andreas Runkat, Ketua Umum Asosiasi Travel Agent Indonesia (ASTINDO), Pauline Suharno; Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Alphonzus Widjaja.
MoU ini disaksikan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Vinsensius Jemadu; Kepala Bidang Pemasaran Dinas Atraksi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DinasPariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta, Sherly Yuliana, Wakil Deputi Bidang Sumber Daya, Hubungan Kelembagaan dan Asosiasi ASPERAPI, Muhammad Taufik disela acara Jakarta Internasional Trade & Expo 2024 (JITEX 2024).
Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Vinsensius Jemadu menyampaikan, “JITEX 2024 memiliki beberapa pilar utama, dengan pameran expo produk lokal sebagai yang paling menonjol.
Pameran ini bertujuan untuk mempromosikan produk-produk UMKM lokal yang luar biasa kreatif dari seluruh Indonesia, masing-masing dengan keunikan dan daya saing yang kuat.
Kami dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada HIPPINDO, APPBI, ASPERAPI, serta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, khususnya Dinas PPKUKM dan Dinas Pariwisata. Kolaborasi mereka sangat penting dalam menyukseskan kegiatan MICE (Meetings, Incentives, Conferences, Exhibitions) di Jakarta.
Dengan rencana perpindahan Ibu Kota Negara (IKN), Jakarta mulai melakukan rebranding dan repositioning untuk menjadi kota global MICE. Dari segi 3A (Aksesibilitas, Amenitas, dan Atraksi), Jakarta memiliki semua yang dibutuhkan.” Ungkapnya.
Ketua Umum HIPPINDO, Budihardjo Iduansjah menyampaikan, HIPPINDO menginisiasi berbagai program dan kolaborasi yang bertujuan untuk menjadikan Jakarta sebagai kota global yang menarik bagi investasi, perdagangan, dan pariwisata.
Melalui MoU yang ditandatangani bersama sektor retail, mall, conference, dan tour & travel, kami berupaya memaksimalkan potensi Jakarta sebagai pusat investasi dan sourcing produk dari seluruh Indonesia.
Kami juga terus berkoordinasi dengan Kementerian Perdagangan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta Kementerian Koperasi dan UKM untuk memastikan dukungan penuh terhadap anggota kami, baik di sektor retail, restoran, maupun UKM.
Jakarta Internasional Trade & Expo 2024 (JITEX 2024) secara resmi telah dibuka oleh PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono pada tanggal 7 Agustus 2024 dengan semangat memperkuat hubungan bilateral dan meningkatkan investasi, perdagangan, serta pariwisata di Indonesia. Perhelatan ini akan berahir pada Minggu 11 Agustus 2024 mendatang. (RBS)