Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Toba Minta Pelajar SMP Budhi Dharma Balige Jangan Mudah Menyerah

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:38 WIB Last Updated 2024-08-19T08:38:43Z

Bupati Toba, Poltak Sitorus bersama pelajar dan guru SMP Budhi Dharma Balige

Motivasi menuju sukses ini disampaikan oleh Bupati Toba, Poltak Sitorus dalam bimbingan dan arahannya saat menjadi Inspektur Upacara Penaikan Bendera Merah Putih di Halaman Sekolah SMP Budhi Dharma Balige, Balige, Senin (19/8/2024).

Menurutnya, dengan melihat prestasi sekolah SMP Budhi Dharma Balige termasuk banyak mengirimkan siswanya melanjut ke SMA unggulan di Kabupaten Toba, ia memiliki  keyakinan suatu saat lulusan sekolah ini banyak akan berhasil bahkan bisa menjadi gubernur atau menteri.

Beliau pun menceritakan pengalamannya sebagai motivasi  bagi siswa-siswi yaitu saat menempuh pendidikan di SMP Negeri Silaen dengan berjalan kaki sejauh 4,5 km setiap hari dari rumahnya di Dusun Lumban Pea, Parsambilan, Kecamatan Silaen.

Cara belajar seusai pulang sekolah, Poltak Sitorus berinisiatif membuat catatan -catatan penting pelajaran di kertas yang bisa dilipat. Setiap hari saat melakukan kegiatan rumahan bahkan saat menggembalakan kerbau pun, ia belajar dengan membaca catatan-catatan  tersebut.

Alhasil kebiasaan ini menjadikannya bisa mengikuti pendidikan SMA di Bandung hingga mahasiswa ITB jurusan  Matematika Sempat menjadi dosen di sana hingga melanjutkan pendidikan dan tinggal selama 7 tahun di Amerika. Kemudian menggeluti bisnis lalu terpanggil terjun ke politik bertarung di Pilkada Bupati Toba pada 2015 yang hasilnya kalah 

" Dalam hidup itu ada pernah kalah,gagal.Tapi jangan menyerah kalau pernah gagal. Setuju ?Kemudian pada tahun 2020 coba lagi , bersyukur atas anugerah-Nya bisa menang," katanya memberikan motivasi jangan mudah menyerah kepada pelajar dan guru yang hadir.

Poltak Sitorus pada kesempatan ini juga mengapresiasi dan memberikan semangat kepada utusan siswa SMP Budhi Dharma Balige sebagai wakil Indonesia yang mengikuti Liga Sepakbola U-12 di Singapura.

Diharapkan kesempatan siswa bermain sepak bola di Singapura nantinya  dapat juga memetik pengalaman bagaimana di negara maju.

Atas kunjungan dan motivasi dari Bupati Toba, pihak sekolah melalui Kepala Sekolah SMP Budhi Dharma Balige, Fr Paulus Leo Leu,CMM,S.Pd,M.Si menyampaikan ucapan terima kasih dan berharap pada kesempatan berikutnya , Bupati Toba,Poltak Sitorus bisa kembali hadir untuk mengunjungi sekolah ini.

" Pature Torus ,Torus Pature menyala Abangku!" kata Fr .Paulus Leo Leu dengan semangat .(MC/Ung)
×
Berita Terbaru Update