Toba.Internationalmedia.id.-Bupati Toba, Poltak Sitorus mengajak warga untuk menjajakan makanan khas lokal seperti hare,mi gomak ,lappet dan lainnya kepada wisatawan pada event internasional F1 Power Boat (F1H2O) yang akan dilaksanakan pada 1-3 Maret 2024.
Hal ini disampaikan Poltak Sitorus kepada warga jemaat Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Paronan Nagodang , Desa Pardinggaran, Kecamatan Laguboti, Minggu (18/2/2024).
Sekalgus menyosialisasikan Event International F1 Power Boat(F1H2)) kepada warga khususnya masyarakat Toba.
Sebelumnya Bupati Poltak Sitorus, Ketua TP-PKK Ny Rita Marlina Poltak Sitorus, Sekda Augus Sitorus, Ketua DWP Ny Irma Augus Sitorus berserta sejumlah pimpinan perangkat daerah mengikuti ibadah di gereja tersebut.
Ia pun memuji persembahan koor dari kaum bapak,ibu dan remaja. Selanjutnya diterangkan bahwa prioritas pembangunan di Kabupaten Toba adalah bidang pariwisata.
"Pertanian kita tingkatkan mendukung pariwisata," terangnya.
Dikatakan pada tahun 2022 kunjungan wisatawan di daerah ini mencapai 1 juta orang kemudian pada tahun 2023 dengan dua event berkelas dunia sebagai anugerah dari Tuhan, kunjungan wisatawan naik 100 persen menjadi 2 juta orang .
"Tahun 2024 ini target kunjungan wisatawan 3 juta orang," sebutnya.
Kemudian di bidang peningkatan sumber daya manusia melalui pendidikan, Bupati Poltak Sitorus mendorong pelajar SMP supaya masuk ke sekolah unggulan di Toba ,SMA Unggul Del dan SMA Yayasan TB Soposurung.
Pada kesempatan ini, Bupati Toba memberikan apresiasi dan hadiah kepada pelajar yang meraih juara di sekolah masing-masing.
Di bidang infrastruktir , lanjutnya di Kecamatan Laguboti pada tahun 2023 telah dianggarkan sebesar 16 M untuk perbaikan jalan di Kecamatan Laguboti.
" Masih ada yang kurang maka akan dilanjutkan nanti ,Pature torus Torus Pature," katanya.
Kepada para lansia jemaat gereja asal dia desa, yaitu Desa Ompu Raja Hutapea Timur dan Desa Pardinggaran, Bupati Poltak Sitorus bertanya apa yang perlu dibutuhkan, lalu dijawab para lansia bahwa dibutuhkan adanya seragam lansia untuk dipakai saat senam lansia.Seragam ini nantinya akan diberikan pada saat senam lansia.
Pada kesempatan ini, Kepala Desa Ompu Raja Hutapea Timur,Tonny Hutapea menyampaikan usulan perbaikan jalan dan pengadaan lampu jalan dan perbaikan halaman sekolah SD kepada Bupati Toba.
Seusai kebaktian gereja, Bupati Poltak Sitorus dan rombongan didampingi Kepala Desa Ompu Raja Hutapea Timur meninjau lokasi jalan usaha tani dan lahan pertanian .
Kemudian dilanjutkan meninjau jalan tepi pantai Pardinggaran hingga ke Lumban Binanga , Laguboti. (MC/Ung)