Notification

×

Iklan

Iklan

Persiapan Pesparani Provinsi Sumut, Ketua LP3KD Sumut Kunjungi Tuan Rumah Kabupaten Toba

Kamis, 03 Agustus 2023 | 19:24 WIB Last Updated 2023-08-03T12:24:44Z
Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Provinsi Sumut,  Drs. Hendrik H. Sitompul, MM melakukan kunjungan ke Kabupaten Toba

Balige.Internationalmedia.id.-Dalam Persiapan Pelaksanaan Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik Tingkat Provinsi Sumatra Utara, Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Provinsi Sumut,  Drs. Hendrik H. Sitompul, MM melakukan kunjungan ke Kabupaten Toba.

Hendrik H.Sitompul yang juga anggota DPR RI bertemu dan membahas persiapan Pesparani dengan Pengurus LP3KD Kabupaten Toba, dan Pastor St. Filippus Rasul Dolok Sanggul, RP. Ambrosius Nainggolan, OFM.Cap  di Pastoran Paroki Santo Yosef,Balige, Rabu, (2/8/ 2023)

Ketua LP3KD Kabupaten Toba, Drs. Audi Murphy O.Sitorus ,SH, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih atas  kepercayaan LP3KD Provinsi Sumut dan seluruh Pengurus LP3KD se-Kabupaten/Kota Provinsi Sumatra Utara yang secara aklamasi memilih Kabupaten Toba menjadi tuan rumah.

Pemilihan sebagai tuan rumah ini diputuskan  pada Rapat Kerja LP3KD Sumut  yang dilaksanakan di Kota Pematang Siantar beberapa waktu yang lalu dan rencana akan dilaksanakan pada tanggal 15 -17 September 2023 .

Dikatakan melalui kegiatan ini, banyak hal positif yang didapatkan dan salah satunya adalah Kabupaten Toba semakin dikenal juga dengan destinasi wisatanya.

Diharapkan nantinya ada peningkatan ekonomi masyarakat, karena banyak orang akan hadir di Kab. Toba dari 33 Kab/Kota se-Sumut. 

"Oleh karena itu, Kabupaten Toba siap menjadi tuan rumah Pesparani Katolik Tingkat Provinsi Sumatra Utara,"kata Murphy.

Ia juga  menyampaikan langsung kepada Hendrik H.Siompul, undangan menghadiri pelaksanaan Pesparani Katolik Tingkat Kabupaten Toba yang akan digelar pada Sabtu, 5 Agustus 2023 di Convention Hall TB Silalahi Center Soposurung, Balige,Toba.

Pada kesempatan ini  Hendrik H. Sitompul, MM  menyambut baik hal ini.

Dikatakan, Pesparani Katolik yang akan dilaksanakan adalah merupakan agenda penting dalam pembinaan dan pengembangan iman dan karakter umat Katolik yg semakin religius.

"Sekaligus upaya mempersatukan umat katolik untuk semakin satu hati dan satu derap langkah dalam berbagai hal, serta menanamkan nilai-nilai  kebaikan bagi sesama,"katanya.

Oleh karena itu, kepanitiaan akan dipadukan antara LP3KD Sumut dan LP3KD Toba.

Pastor Vikep RP. Ambrosius Nainggolan, OFM.Cap juga menyampaikan agar pelaksanaan Pesparani Katolik  ini dipersiapkan dan dilakukan dengan baik.

" LP3KD ini harus bangkit dan memberikan dampak yg baik yang bermanfaat bagi peningkatan iman umat Katolik," tandas Pastor Ambrosius Nainggolan.(TD/Sie Humas)

×
Berita Terbaru Update