Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Batu Bara Kunjungi Korban Kebakaran, Pastikan Bantuan Tanpa Potongan

Sabtu, 12 Februari 2022 | 17:29 WIB Last Updated 2022-02-12T10:29:11Z
Bupati Batu Bara Zahir saat memberikan bantuan kepada warga korban musibah kebakaran di Tanjung Tiram

Batu Bara.Internationalmedia.id.- Untuk meringankan beban warga Gang Setia Dusun 1 Desa Suka Maju, Kecamatan Tanjung Tiram yang mengalami musibah kebakaran, Bupati Batu Bara Zahir mengunjungi dan memberikan bantuan Jumat(11/2/2022).

Seperti yang diberitakan sebelumnya, sebanyak 9 rumah yang dihuni 11 KK habis dilahap si jago merah, akibat dari konsleting listrik, pada hari Kamis (3/02/2022), sekitar pukul 17.00 wib. Diperkirakan kerugian akibat kebakaran mencapai ratusan juta rupiah. 

Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP memberikan bantuan sembako dan memastikan bantuan uang rehab rumah senilai 15 juta yang diberikan Baznas Batu Bara telah diterima warga tanpa adanya potongan. 

Ia didampingi Kepala Dinas Sosial Riyadi, S.Pd, M.Pd, Camat Tanjung Tiram Mhd. Iqbal, S.Sos, M.Ap, Kepala Desa Suka Maju Firman Syahputra,

Pasca musibah kebakaran, masyarakat telah mendapatkan bantuan berupa paket sembako dari Dinas Sosial, uang tunai senilai 15 juta rupiah dari Baznas. Dan akan diberikan tambahan uang tunai senilai Rp 2.5 juta dari Bupati Batu Bara. 

Saat dikonfirmasi oleh Bupati, warga kompak mengatakan, bahwa bantuan berupa sembako dan terutama bantuan uang rehab rumah, diterima tanpa adanya keterlambatan, utuh, dan tanpa adanya potongan apapun. 

Bupati Zahir menekankan, bantuan yang diterima untuk biaya rehab rumah harus segera direalisasikan secara cepat. Karena mengingat banyak anak-anak dan sebentar lagi akan tiba bulan puasa Ramadhan. Dan nantinya Pemerintah Kabupaten Batu Bara akan membantu mencarikan tenaga kerja tukang. 

"Selama proses pembangunan, Pihak Pemerintah Desa harus mendata dan melakukan pemenuhan kebutuhan sembako bagi masyarakat yang terkena musibah," kata Bupati Batu Bara Zahir

Sementara ini, untuk bantuan konsumsi korban kebakaran. Warga mendapatkan banyak dukungan berupa nasi bungkus dan kebutuhan lainnya. Demikian diungkapkan Ibu Umi dari Kelompok Pengajian Nurul Ikhwan Indonesia dari desa setempat. 

"Kami selaku masyarakat Dusun 1 Desa Suka Maju mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung, terutama kepada Bapak Bupati, kepada Baznas, Dinas Sosial dan seluruh instansi yang membantu meringankan beban kami. 

Dan sesuai anjuran bapak Bupati, kami akan segera merealisasikan membangun kembali rumah yang terbakar dan kami berharap kekurangan-kekurangan dalam pembangunan rumah selanjutnya bisa  mendapatkan bantuan dari berbagai pihak." Ungkap Umar, Kepala Dusun 1 Desa Suka Maju

Menurut perencanaan warga, proses pembangunan kembali rumah warga yang terbakar, akan dimulai pada hari Minggu (13/02/2022).(buyung)

×
Berita Terbaru Update