Abdy Yuhana Reses di Subang |
Subang.Internationalmedia.id.- Reses Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, DR. Abdy Yuhana, SH, MH, Senin 01 Maret 2021,di Kp. Sarimukti, desa Gambarsari, Kec Pagaden, Kab. Subang.
Disela-sela kegiatan reses tersebut Abdy Yuhana juga
turut memberikan bantuan sembako terhadap masyarakat yg terkena dampak banjir
di desa mulyasari.
Dalam Kegiatan tersebut Abdy Yuhana menghimbau
kepada masyarakat dalam kondisi pandemi covid harus tetap menerapkan protokol
kesehatan dalam menjalankan kegiatan sehari2.
Selain itu, banyak aspirasi yg disampaikan masyarakat,
di antaranya, usulan normalisasi cipanyairan desa gambarsari.Peningkatan jalan
blok Karajaan desa gambarsari, peningkatan jalan blok mesjid kampung karajan
desa gambarsari, dab revitalisasi sarana olahraga desa gambarsari.(mar)