Anggota DPD RI Fahira Idris memberikan langsung Piagam Penghargaan DPR RI kepada Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum di Gedung Sate, Bandung, Senin (20/10/20).Foto: Humas Jabar
Bandung.Internationalmedia.id.-Pemda Provinsi Jawa
Barat diganjar penghargaan dari Dewan Perwakilan Daerah RI atas keberhasilan
menangani penyebaran COVID-19 di pondok pesantren dan keluarga santri.
Anggota DPD RI Fahira Idris memberikan langsung
Piagam Penghargaan DPR RI kepada Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum di
Gedung Sate, Bandung, Senin (20/10/20).
Wagub mengapresiasi penghargaan dari DPD RI ini.
Menurutnya, penghargaan bukan tujuan utama tapi hanya bonus yang didapat atas
kerja keras semua stakeholders terutama Komite Kebijakan Penanganan COVID-19
dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat.
"Walau bukan tujuan utama, tapi alhamdulillah
kinerja kami juga diapresiasi dari pusat. Semoga warga Jabar khususnya
lingkungan pondok pesantren selalu sehat dan dalam perlindungan Allah
SWT," ujarnya.
Anggota DPD RI Fahira Idris mengapresiasi kinerja
Pemda Prov Jabar mengendalikan COVID-19 di pondok pesantren dan lingkungannya
di mana Wagub banyak mengambil peran dan inisiatif.
"Terima kasih atas segala semangatnya pada
semua pondok pesantren dan para santri di Jawa Barat selama masa pandemi
COVID-19. Kami akan terus berkomitmen bersama-sama untuk menuntaskan pandemi
COVID-19," kata Fahira(Rel/Ter)