![]() |
Messi bersama Ayahnya, Jorge |
Jakarta.Internationalmedia.id.- Manchester City dan
Paris Saint-Germain menjadi kandidat kuat yang akan mendapat tanda tangan Messi.
Hal ini dikarenakan kedua klub tersebut sama-sama memiliki kekuatan finansial
untuk mengontraknya
Sebelumnya Messi telah meminta pertemuan formal
dengan petinggi Barcelona untuk membahas kepindahannya dari Camp Nou.
Tetapi Ayah Lionel Messi, Jorge Horacio,
mengungkapkan baru-baru ini bahwa anaknya akan bergabung ke Manchester City
pada jendela transfer musim panas ini.
Namun menurut SportsMole, Sabtu (29/8), Jorge telah
memberi tahu Direktur Olahraga PSG, Leonardo, bahwa putranya ingin pindah ke
Stadion Etihad. Hal itu disampaikan Jorge kepada Leonardo melalui sambungan
telepon.
Sementara untuk mendapatkan La Pulga, City harus
mengeluarkan uang yang sangat banyak, hampir 500 juta Pound.
Selain gaji Messi yang cukup besar, El Barca juga
tidak mau melepas bintangnya itu dengan harga kurang dari 200 juta Pound meski
kontraknya akan berakhir musim panas mendatang.
Walau demikian, The Citizens tetap siap mendatangkan
pemain berusia 33 tahun itu. Bahkan mereka tidak akan menjual Gabriel Jesus,
Bernardo Silva atau Riyad Mahrez hanya untuk mendapat tambahan dana.(*)